Lokasi pantai balekambang Malang selatan
Pantai balekambang terletak di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur, sekitar 60 kilometer selatan kota Malang .
|
Lokasi Pantai Balekambang |
Tarif masuk Pantai Balekambang
Untuk harga tiket masuk, sebenarnya lumayan murah, yang tertera di karcis hanya Rp. 5.000/orang, karena kita akan membayar dua kali lipat dengan dua lembar tiket. Memang seperti itu yang didapatkan, melihat tiket yang diterima ternyata kita harus membayar kepada dua pengelola yaitu kepada Pemda kabupaten Malang dan Perum perhutani, Begitu juga dengan tiket kendaraan juga akan dikenai dua kali tarif, pertama di pintu masuk dan kedua di tempat parkir, ya kalau di hitung-hitung lumayan banyak, tapi tak apa kalau sudah sampai di Pantai Balekambang kalian akan tercengan melihat indahnya pantai ini.
Keindahan Pantai balekambang
Pantai Balekambang mempunyai keindahan yang luar biasa, pantai ini juga menyerupai Tanah Lot yang ada di Bali, di sana kalian akan di suguhkan keindahan ombak dan lautnya yang biru bening, kalian bisa berjalan-jalan di pinggir pantai sabil bercandaria dengan teman atau keluarga.
|
Pantai Balekambang |
|
Pantai Balekambang |
Ini saat Pantai lagi pasang, ya ombaknya lumayan tinggi, mau berenang juga gak papa asal hati-hati aja nanti keseret ombak soalnya pas lagi pasang gini biasanya gak di bolehin berenang.
|
Pos pertama Pantai Balekambang |
ini saat di pos pertama Pantai Balekambang, kami disini berhenti dan juaga mendirikan tenda di situ, sebenernya ada penginapan tapi saya dan kawan-kawan memilih mendirikan tenda, karna lebih seru, menghemat biaya, dan bisa merasakan berkemah di pantai, menyalakan api unggun di malam hari, hembusan angin sepoi-sepoi, pokoknya seru deh.
|
Mendirikan Tenda di Balekambang |
|
Mendirikan tenda saat di Balekambang |
|
Menyalakan api unggun |
kalau kalian terus ke arah timur kalian akan menemukan seperti danau kecil, airnya tawar kok gak asin tapi agak ada kotorannya dikit, disana kalian juga bisa main sepak bola, volly dan lain-lain.
|
Danau kecil deket Pantai Balekambang |
|
Saat mau main sepak bola pantai |
Terus kearah barat disa terdapat pulau yang ada purenya, Pure tersebut bernama Pure Ismoyo, pure ini seperti di Tanah Lot Bali tetapi ini di Malang Jawa Timur, Pure ini Indah sekali dan juga terdapat jembatan yang menjulang panjang yang memudahkan pengunjung untuk ke Pure Ismoyo ini.
|
Pure Ismoyo Balekambang |
|
Pure Ismoyo Balekambang |
|
Pure Ismoyo Balekambang dari samping |
|
Bareng Kawan-kawan |
Disana juga sudah ada perjual aksesoris seperti baju, kacamata, topi dan lain-lain, jangan khawatir kelaparan karna disana juag ada warung makanan, harganya disana lumayan murah-murah bisa di tawar juga kecuali makan gak boleh di tawar ya, kalo oleh-oleh kayak cemilan itu boleh di tawar.
|
Tempat jualan oleh-oleh |
Sekian informasi tentang Pantai Balekambang, mohon maaf kalo ada kesalahan kata yang kurang mengenakkan , semoga informasi dari saya bermanfaat aminn :D
0 Response to "Wisata Malang Pantai Balekambang terupdate 2014 , pesona apantai indah malang selatan"
Posting Komentar